Mungkin kita sering membaca artikel-artikel tentang manfaat tumbuh-tumbuhan disekitar kita. Sering kita terbuai dengan rasa kopi manis yang nikmat atau es teh manis yang segar dsb,padahal semua itu belum tentu baik buat kesehatan kita,dan kita seringkali melupakan air putih,padahal itu lebih baik bagi kesehatan tubuh kita.
Baiklah disini saya akan berbagi tentang dasyatnya air putih buat terapi kesehatan.
*Standart air sehat.
Ada beberapa acuan mengenai standar air yang sehat yang layak dikunsumsi,namun di negara RI ada beberapa parameter yang perlu diuji.
Adapun parameter syarat air minum yang sehat terbagi menjadi tiga yaitu syarat fisika,syarat kimia dan syarat bakteriologi. Secara fisika air yang sehat dan layak dikonsumsi adalah airnya jernih,tidak berbau dan tidak berasa,dari aspek kimia,air sehat memiliki pH netral dengan konsentrasi beberapa mineral tertentu yang tidak melebihi batas yang diterapkan,dan dari aspek mikrobiologinya,air yang sehat tidak mengandung mikroba penyebab penyakit(patogen).
*Fungsi air dalam tubuh.
Air sangat dibutuhkan oleh tubuh sebagai nutrisi yang sangat penting. Untuk menjaga kestabilan tubuh,sebagai pelarut mineral,vitamin,asam amino,dan glukosa agar mudah diserap tubuh,dan membantu melarutkan dan mengeluarkan zat-zat/sisa-sisa hasil metabolisme dalam tubuh dan membantu sistem pencernaan. Didalam tubuh kita,terdapat usus yang bertugas menyerap sari makanan. Apabila usus kita bersih ,sari makanan dapat diserap semua oleh usus sehingga terjadi pembentukan sel-sel darah. Darah inilah yang kemudian bertugas mengantarkan sari makanan keseluruh tubuh demi kesehatan. Dari itu sebagian orang percaya bahwa manusia membutuhkan air 6-8gelas/hari,untuk menjaga kestabilan tubuh kita
*Metode terapi.
Terapi minum air putih ini sudah dilakukan sejak dahulu,berikut ini prinsip umum terapi air putih;
#Minumlah 1,5liter(5-6gelas)pada pagihari setelah bangun tidur,jangan berkumur ataupun makan terlebih dahulu,kalau tidak kuat 6gelas,kita bisa lakukan secara bertahap,yang penting airnya udah direbus/air mineral,syukur-syukur dilakukan sebelum subuh(jam 03-04 pagi).
#setelah minum tunggu 45menit-1jam dulu baru boleh makan seperti biasa,ini dimaksudkan untuk memberi kesempatan pada air untuk membersihkan usus halus dll.
Lakukan secara teratur,sampai penyakit hilang dari tubuh kita.
"Mangan kupat karo morotuwo" manawi lepat nyuwun pangapuro.
Semoga manfaat,dan selamat mencoba.
Selasa, 16 Februari 2016
TERAPI ORANG SUSAH(TOS)
Senin, 15 Februari 2016
MANFAAT DAUN KELOR
Salam sehat...
Baiklah kali ini saya ingin berbagi tentang manfaat daun kelor. Seperti yang tahu pohon kelor adalah pohon yang mudah ditanam dan mudah hidup di Indonesia,dan bisa dijadikan lalapan ataupun dibuat sayur oleh sebagian orang yang dipercaya bisa menghilangkan pegal-pegal.
Konon katanya daun kelor mengandung zat-zat yang berfungsi sebagai anti oksidan dan anti tumor.
Untuk itu saya ingin berbagi pengetahuan yang saya dapat tentang manfaat daun kelor untuk kesehatan
*daun kelor dipercaya mampu menurunkan kadar gula
*Daun kelor berfungsi mengatasi rematik.
*Daun kelor mengobati pegal-pegal,linu dan encok,caranya ambil dua gagang daun kelor,setelah itu ditumbuk halus,kemudian tambahkan setengah sedok makan kapur sirih dicampur digosokkan ditempat yang sakit pegal ataupun linu-linu(digunakan sebagai param)
*Daun kelor untuk obat sakit mata,caranya ambil tiga gagang daun kelor,tumbuk halus dan tambahkan setengah gelas air,kemudian aduk yang rata,endapkan dan saring airnya buat obat tetes mata.
*Daun kelor untuk obat cacingan,caranya ambil tiga gagang daun kelor,satu batang daun meniran dan tambahkan dua gelas air kemudian rebus hingga tinggal satu gelas,setelah dingin disaring dan diminum airnya,tapi pesan saya jangan berlebihan karena sesuatu yang berlebihan itu tidalah baik.
Semoga bermanfaat dan sehat selalu.
100 NUTRISI BEKATUL
Salam sehat selalu..
Pembaca yang budiman,disini saya ingin berbagi tentang manfaat bekatul. Sekarang ini bekatul sudah tidak populer,apalagi anak anak muda yang tinggal diperkotaan,mungkin tidaklah tahu bekatul itu seperti apa.
Bekatul adalah lapisan pelindung dari biji beras yang terlepas saat penggilingan gabah,dimana gabah ini ada dua lapisan yaitu kulit dan biji. Sedangkan bekatul ini adalah lapisan yang melindungi antara biji(beras)dan kulit luar dan umumnya berwarna coklat muda. Dipedesaan bekatul ini biasa dijadikan makanan ataupun bubur,karena kurang populer dan rasanya juga kurang enak(agak pahit)sekarang ini bekatul hanya untuk campuran makanan ternak.
Tapi Menurut penelitian bekatul ini mengandung nutrisi yang jauh lebih tinggi daripada beras itu sendiri,adapun nutrisi yang terkandungan dalam bekatul antara lain ;
*mineral,protein,vitmin B komplek,vitamin B15,vitamin E,asam ferulat,kalsium,magnesium,kalium,fosfor,bebas laktosa,bebas glutein,zat besi,non kolesterol,asam amino,vitamin E komplek dll.
Bekatul alami,tanpa pengawet,mendukung sistem kekebalan tubuh,kesehatan otak dan membantu tingkat energi.
Manfaat kandungan Vit.B15 yang tinggi pada bekatul yaitu 200mg/100gram dipercaya mampu membantu mengobati kecanduan alkohol,kecanduan obat,mengobati penuaan dini/pikun,meminimal kerusakan otak pada anak,autisme,penyakit jantung,darah tinggi,diabetes,penyakit hati,menurunkan kadar kolesterol darah dan mampu meningkatkan sirkulasi darah dsb.
Kandungan vitamin E dalam kandungan bekatul merupakan anti oksidan alami yang mampu mengatasi radikal bebas dan efektif menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Pada tiap 100gr bekatul mengandung kalsium 500-700mg,magnesium 600-700mg,dan fosfor 1000-2200mg.
Tocotrienol adalah nutrisi yang sulit dicari,namun berlimpah terkandung di dalam bekatul,ini merupakan sumber serat yang sangat baik buat tubuh dan sangat baik untuk memperlancar saluran pencernaan.
Mengkonsumsi bekatul ini sangat dianjurkan bagi penderita diabetes,hypertensi,pengapuran pembuluh darah,asma,tekanan darah rendah,pencegahan kanker,penuaan dini,memperlancar pencernaan dsb.
Adapun cara memakainya ;
untuk menjaga stamina,1sendok makan ditambah air panas 1gelas dan bisa ditambahkan gula.
Dosis minumnya 2*1sdm(30gr)/hari
Khusus untuk masalah kegemukan dianjurkan 3*2sdm/hari. Lebih nikmat lagi kalau kita bisa mengolahnya menjadi makanan super enak dan mantab,wah bisa populer lagi tuh bekatul. Dan jangan lupa minum air putih yang cukup.
Demikian ulasan dari saya,banyak kurangnya mohon dimaafkan karena keterbatasan informasi. Selamat mencoba,semoga manfaat dan salam sehat selalu.